Produk The Ordinary Untuk Jerawat Dan Bekasnya

06 September 2022 - Bella
Share

Brand The Ordinary hadir dengan mengusung tema yang unik. Di mana kamu sebagai pengguna skincare dapat memilih kandungan bahan aktif yang kamu butuhkan. Selain harganya yang cukup terjangkau, The Ordinary juga menjadi favorit berkat efek dan manfaatnya yang begitu baik. Nah, bila kamu memiliki masalah pada kulit berupa jerawat dan bekasnya. Ada beberapa skincare The Ordinary yang wajib kamu coba. Kira-kira apa saja ya? Yuk simak rekomendasi produk the ordinary untuk jerawat dan bekasnya berikut ini.


The Ordinary Salicylic Acid 2% Solution


 
Salicylic acid merupakan turunan dari aspirin yang terbukti secara efektif mampu mengurangi peradangan kulit berkat sifat anti inflamasinya. Salicylic acid atau yang sering disebut dengan nama asam salisilat ini juga sering ditemui pada produk skincare untuk exfoliasi wajah. Seperti contohnya pada serum, face wash dan toner. Manfaat salicylic acid ini pun sebenarnya sudah diketahui sejak 2000 tahun yang lalu. Seperti mencegah munculnya komedo dan blackhead di area hidung, mengurangi peradangan kulit wajah, menyembuhkan jerawat dan mengeksfoliasi kulit mati sehingga wajah lebih cerah. 

 

The Ordinary Salicylic Acid 2% Solution memiliki formulasi yang pas dan ringan. Sehingga cocok untuk kulit yang sensitif sekalipun. Gunakan produk ini secara rutin untuk mendapatkan hasil berupa pori-pori kulit yang mengecilm jerawat mengecil dan cepat kering dan wajah yang lebih cerah. 
 

Cara pakainya pun cukup mudah, kamu hanya perlu mengoleskan serum pada area yang bermasalah. Baik pada pagi dan malam hari. Sebagai informasi, bila kamu sedang mengandung. Kamu tidak dianjurkan untuk menggunakan produk ini ya. Kamu bisa menggunakan alternatif bahan lain seperti bakuchiol yang aman untuk remaja dan ibu hamil sekalipun. 
 

The Ordinary Alpha Arbutin 2% + HA



Alpha arbutin berguna untuk membatasi produksi melanin pada wajah. Melanin ini merupakan agen yang memunculkan pigmentasi dan bintik hitam. Selain manfaatnya yang mampu meratakan warna kulit dengan mengurangi produksi melanin.  Alpha arbutin juga memiliki beberapa manfaat lainnya, seperti membantu memudarkan bekas jerawat dan membuat kulit tampak lebih sehat. 



The Ordinary Alpha Arbutin 2% + HA terbukti efektif mampu memudarkan bekas jerawat kecoklatan dengan cepat bila kamu menggunakannya secara rutin. Manfaat lainnya dari produk ini juga dapat membantu melembabkan kulit kering dan berminyak kamu. Sehingga tidak ada lagi produksi minyak berlebih di sekitar wajah.  Untuk penggunaannya, serum ini bisa kamu gunakan pada pagi dan malam hari sebelum menggunakan pelembab.


The Ordinary Niacinamide 10% + Zinc 10%


 

Niacinamide adalah sebuah bahan aktif yang mampu menyeimbangkan produksi minyak dan sebum guna mengurangi jerawat pada kulit. Sehingga kulit wajah kamu akan terasa lebih bersih tanpa jerawat. Niacinamide juga memiliki kandungan anti inflamasi yang bisa kamu gunakan untuk mengatasi jerawat beserta bekasnya. Salah satu manfaat dari kandungan ini yang lain adalah daat menghidrasi kulit wajah. Jadi jangan heran ya jika kandungan ini sering kamu temui pada produk serum dan pelembab. 
 

The Ordinary Niacinamide 10% + Zinc 10% secara efektif mampu membantu menghilangkan hiperpigmentasi kulit akibat bekas jerawat. Ada pula kandungan Zinc di dalamnya yang berfungsi mengatur minyak. Tekstur dari serum ini sedikit cair namun mudah meresap pada kulit. Untuk mengetahui efeknya, pastikan kamu menggunakannya dalam jangka waktu kurang lebih 2 minggu.



Dari produk The Ordinary di atas, kira-kira manakah yang akan kamu coba untuk atasi jerawat dan bekasnya di wajah kamu? Semoga artikel rekomendasi the ordinary untuk bekas jerawat dapat membantu kamu ya!