Rekomendasi Produk Lip Gloss Bening Terbaik

30 Desember 2022 - Bella
Share

Sentuhan shine dan plumpy yang dihasilkan oleh lip gloss mampu membuat tampilan bibir kamu menjadi tampak lebih sehat lho. Lip gloss merupakan produk make up untuk bibir yang berfungsi membuat tampilan bibir menjadi lebih basah dan segar. Sempat menghilang trend penggunaan lip gloss, kini lip gloss kembali populer sebab banyaknya trend make up bibir layaknya bak boneka dari Korea Selatan. 

 

Lip gloss pun banyak variasi pilihan warna, namun lip gloss bening menjadi satu-satunya favorit saat ini. Sebab ia dapat memberikan tampilan glossy tanpa membuat warna dasar lipstick kamu berubah. Nah, bagi kamu yang ingin mencari lip gloss terbaik. Berikut ini ada sederet produk lip gloss bening untuk kamu.

 

Secondate Gel Lip Gloss


Source : Secondate

 

Lip gloss bening dari brand lokal Secondate mampu merubah tampilan bibir kamu menjadi lebih glassy. Uniknya lip gloss bening satu ini memiliki  color-changing technology yang membuatnya berubah warna berdasarkan temperatur badan kamu. Nah, kamu bisa menggunakan lip gloss ini tanpa dasar lipstik atau menggunakannya sebagai produk terakhir.

 

Tak hanya berfungsi sebagai make up saja. secondate gel lip gloss juga sudah mengandung hyaluronic acid, shea butter dan 1% vitamin E. Sehingga mampu merawat dan melembabkan bibir yang kering dan pecah-pecah. 

 

Dear Me Beauty Perfect Gloss Lip Liquid             
 

Source : Dear Me Beauty 

 

Lip gloss dari brand Dear Me Beauty shade “Dear Crystal” ini memiliki warna bening transparan. Sangat cocok untuk dijadikan topper lipstik. Produk ini mengandung vitamin   dan avocado oil yang berfungsi menjaga kelembaban bibir dan memberikan nutrisi. Saat menggunakannya kamu akan mencium aroma coklat manis yang menyenangkan. 

 

Kelebihan lainnya dari lip gloss ini adalah tidak menimbulkan sensasi lengket ketika digunakan. Selain itu harganya pun juga relatif terjangkau. Yakni hanya dibanderol dengan harga mulai dari 50 ribu saja.

 

Fenty Beauty Gloss Bomb Diamond Milk 

 

Source : Fenty

 

Siapa yang tak tahu brand make up milik penyanyi Rihanna satu ini? Fenty Begitu menarik perhatian para make up enthusiast  berkat kualitas dari setiap produk yang diluncurkannya. Salah satunya adalah Fenty Beauty Gloss Bomb varian diamond milk. Produk ini merupakan lip gloss bening dengan partikel glitter yang membuatnya akan terlihat semakin mewah saat diaplikasikan ke bibir.

 

Terdapat kandungan shea butter di dalamnya yang memberikan manfaat untuk melembabkan bibir. Tak hanya itu saja, produk lipgloss bening yang sudah cruelty free ini juga terbebas dari paraben.

 

Glossier Clear Lip Gloss 

 


 

Source : Glossier

 

Terdapat dua pilihan warna lip gloss bening dari Glossier yang bisa kamu coba. Yaitu varian clear dan holographic yang dapat membuat bibir terlihat berkilau dan lebih penuh. Lip gloss bening dari brand luar ini sangat nyaman digunakan dan tahan lama. Terdapat vitamin E dan jojoba oil yang merawat bibir tetap lembut, kenyal dan lebih lembab. 

 

Cobalah produk lip gloss glossier dan rasakan tampilan bibir yang extra bersinar seperti kaca bersinar.Kelebihan lainnya dari produk ini adalah sudah lolos uji dermatologis, tanpa alkohol, cruelty free dan terbuat dari bahan vegan.

 

Itulah dia berbagai produk lip gloss bening terbaik yang kami rangkum khusus untuk kamu. Ada beberapa brand dari lokal Indonesia dengan harga yang relatif terjangkau. Namun, ada pula lip gloss bening dari brand mancanegara dengan kualitas terbaik yang tak perlu diragukan lagi. Semoga artikel di atas membantu kamu ya!